ASUS Zenfone Go Penantang baru Smartphone Harga Menengah

hapeoke.com – Zenfone Go adalah seri terbaru yang menjadi bagian dari seri Asus Zenfone. Tidak seperti seri Zenfone lainya yang memakai prosesor Intel, Zenfone Go justru memakai prosesor Mediatek. Tampil dengan layar 5 inci dan kamera 8 megapiksel ASUS Zenfone Go menjadi pilihan bagi konsumen di rentang harga menengah.

Dengan target menyasar anak muda yang energik, Zenfone Go didesain dengan tampilan lebih Fresh. Hal ini terlihat dari varian warna yang ditawarkan. Smartphone terbaru ini memiliki varian warna yang cerah seperti pink,biru dan tosca.

Memiliki layar dengan bentang 5 inci beresolusi IPS HD 1280×720 piksel Zenfone Go akan sangat nyaman untuk digunakan. Terlebih dengan view angel yang luas yakni 170° dan kerapatan warna ~294 ppi menambah kesan nyaman pada Asus Zenfone GO.

Desain yang oke disertai juga dengan kinerja yang mengesankan berkat ditanamkan nya Prosesor Mediatek Quadcore 1.3 Ghz yang dipadukan dengan RAM 2GB. Dengan spesifikasi hardware seperti itu, Zenfone Go akan sangat lancar ketika menjalankan OS Android 5.1 lolipop.

asus zenfone go 2Sebagai smartphone anak muda Zenfone Go dilengkapi juga dengan kamera yang sangat menunjang kegiatan fotografi dengan disematkan nya kamer belakang beresolusi 8 megapiksel aperture f/2.0 dan kamera depan memiliki resolusi 2 megapiksel yang bisa digunakan untuk selfie dan video call.

Asus Zenfone Go memiliki fitur Dual micro SIM Card GSM-GSM dan mendukung konektifitas internet di jaringan 3G HSDPA dengan kecepatan internet sampai 21Mbps. Selain itu tersedia juga fitur WIfi, Bluetooth 4.0 , Wifi Tethering dan juga GPS with A-GPS.

Spesifikasi ASUS Zenfone GO

Kartu Sim Dual SIM
Tipe Layar Capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar 5.0 inches, 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
Memori Internal 8 GB, Eksternal microSD, up to 128 GB
Kapasitas Ram 2 GB RAM
Sistem Operasi Android OS, v5.0 (Lollipop)
CPU Mediatek, Quad Core 64 Bit
Konektivitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0st
GPS A-GPS
Kamera Belakang 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, dual-LED flash
Kamera Depan 2 MP

 

Sebagai penyuplai daya asus zenfone didukung oleh baterai dengan kapasitas 2070 mAh dan bisa dicopot alias removable batery.

Harga yang ditawarkan untuk Asus Zenfone Go adalah Rp 1.599.000 .