Modifikasi Toyota Hilux Jadi Tangguh dan Gagah
Di negara kita, kendaraan double cabin memang tidak terlalu populer. Selain tentunya di daerah pertambangan dan perkebunan yang membutuhkan kendaraan yang handal dan mampu mengangkut barang dengan mudah. Keadaan ini berbanding terbalik dengan di Thailand, justru kendaraan double cabin sangat populer baik sebagai kendaraan niaga maupun kendaraan harian yang dimodifikasi habis-habisan.
Di Indonesia biasanya double cabin di modifikasi sebagai kendaraan off-road, di Thailand justru di modifikasi ceper dan dilengkapi dengan ban grippy. Bahkan bodynya diganti dengan serat karbon dan turbo yang bisa meningkatkan performanya dan bisa berakselerasi lebih cepat. Trend ini setidaknya bisa dilihat pada helatan Bangkok International Motor Show (BIMS) yang dihelat pada bulan maret kemarin.
Hilux Revo Z Black Mamba yang dipamerkan banyak mencuri atensi pengunjung karena tampilannya yang garang dan tangguh. Pihak Toyota Thailand yang bekerjasama dengan salah satu rumah modifikasi PSP Shop di Thailand menghadirkan modifikasi berbasis Toyota Hilux. Beberapa ubahan, membuat kendaraan ini terlihat dipersiapkan untuk melahap di trek balap atau drag strip.
Bobot kendaraan dipangkas dengan penggunaan panel serat karbon yang terlihat dipasang kap berventilasi, bak truk, dan spoiler. Melengkapi perubahan eksterior adalah satu set roda yang ditandemkan dengan suspensi baru agar ground clerance semakin rendah.
Harga Toyota Hilux di Indonesia.
Toyota Hilux di indonesia dibanderol dengan harga mulai dari type terendah 411 juta, hingga type tertinggi seharga 470 jutaan. Bagi yang membutuhkan tunggangan kendaraan yang tangguh dan garang, Hilux double cabin ini memang sangat cocok. Apalagi jika dimodifikasi dengan style thailand diatas, rasanya bakal menjadi pusat perhatian. Tidak hanya cocok dibawa sebagai mobil kendaraan kerja, ia juga bisa jadi mobil tongkrongan yang asyik banget.
Mobil Toyota juga memiliki kelebihan karena memiliki jaringan dealer dan perbaikan yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu ketersediaan sparepart dan montir handal juga bisa menjadi alasan kenapa Toyota Hilux patut untuk dipertimbangakan. So, keren banget kan Toyota Hilux ini,kapan beli nih ? haha.